Senin, 24 September 2012

LIGA CHAMPIONS 2012/2013: Dramatis, Real Madrid tumbangkan City 3-2

 Compact_ronaldo2
JAKARTA: Real Madrid menumbangkan Manchester City 3-2 secara dramatis setelah ketinggalan 0-1 dan 1-2 dalam pertandingan Liga Champions fase grup di Santiago Bernabeu.

Gol Real Madrid di cetak oleh Marcello menit ke-75, Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo menit ke-90.

Adapun, gol City dicetak oleh Kolarov yang membuat City unggul 2-1. Sebelumnya, gol City dicetak oleh Edin Dzeko di menit ke-68.

Kick off babak pertama dilakukan oleh Madrid. Pemain-pemain Los Blancos masih santai memainkan bola.

Dari susunan formasi yang ditampilkan. Real Madrid mengubah dua pemain dibandingan melawan Sevilla, Ozil diganti Essien dan Varane menggantikan Sergio Ramos.

Dari City, pemain Matija Nastisic melakukan debut usai pindah dari Fiorentina. Sementara itu, Aguero berada dicadangan sehingga Carlos Tevez bermain sebagai striker tunggal.
 
Menit ke-2 Cristiano Ronaldo langsung membuat peluang. Ronaldo melakukan shooting dari luar kotak pinalti yang arahnya masih menyamping dari gawang.

Madrid terus melakukan tekanan hebat ke gawang City yang kali ini menggunakan formasi 4-5-1. Varane yang ditunjuk untuk menggantikan Ramos sejauh ini tampil dengan sangat tenang, Tidak ada rasa canggung sama sekali baginya.

Pada menit ke-6, Satu serangan yang dilakukan oleh City melalui David Silva masih belum berhasil. Dia gagal melakukan kontrol bola di sisi kiri.

Memasuki menit ke delapan. City sudah menemukan pola untuk menyerang. Namun mareka masih tertahan di kokohnya benteng Madrid yang digalang duet Varane dan Pepe.
 
Di menit ke-9, Ronaldo Menyerang cepat dari sisi kiri, dia meliuk cepat dan melepaskan tendangan datar yang keras. Namun masih bisa ditepis oleh Joe Hart. Tendangan sudut didapat Madrid namun gagal berbuah gol.

Masih sulit bagi City untuk keluar dari tekanan, apakah level permainan yang mereka lakukan di liga Inggris berbeda dengan laga eropa?.

Silva yang menjadi sisi kreatif di kubu City kurang mendapatkan dukungan ketika menyerang. Pemain City masih bingung menempatkan diri ketika mereka menyerang.
 
 
Di menit ke-35, Nasri yang keluar lapangan terlihat tergopoh-gopoh sambil memegang pahanya. Ada indikasi jika dirinya mengalami cedera. Nasri pun digantikan Aleksandar Kolarov.

Argg!!! Madrid masih sering melakukan salah umpan. Bola lambung yang banyak diperagakan oleh anak buah Mou dengan mudah dihentikan.
 
Mourinho keluar dari bench dan memerintah anakbuahnya agar lebih ketat dalam melakukan pressing.

Ronaldo tidak banyak melakukan aksi magis kali ini, dia banyak terkawal dengan ketat oleh pemain City.

Memasuki babak ke-2, City langsung melakukan tekanan dari sisi kanan melalui Maicon. Tetapi umpan crossing dari Maicon masih belum bisa berhasil.
 
baru berjakan 2 menit, Di Maria!! Keras sepakan dia. Masih membentur bek City. Bola kemudian meluncur keras ke bawah sayang arahnya melebar.
 
Menit ke-56, Pressing ketat dilakukan oleh Kompany kepada Ronaldo. Hingga pemain Portugal itu terjatuh namun bukan pelanggaran.
 
Madrid tetap sama dengan di babak pertama. Melakukan tekanan namun masih gagal berbuah gol.
 
Asyik menyerang dan menekan pertahanan City, Real Madrid kecolongan di menit ke-68 saat Dzeko melepaskan tendangan ke arah gawang dan gol, 1-0 untuk City.

Serangan balik cepat yang dilakukan oleh City mengarah kepada Yaya Toure. Kemudian dia mengoperkan bola ke Edin Dzeko dan keras sepakan Dzeko membobol gawang Casillas.

Marcello mencetak gol di menit ke-75 melalui tendangan pisang dari luar kotak penalti. Marcelo yang berlari kedepan di sisi kiri tiba-tiba meliuk ke tengah dan melepaskan sepakan dengan kaki kanan, Bola keras menghujam pojok kanan atas gawang Hart. 1-1 skor Madrid vs City.(api)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar